Browse »
Home »
News
» Microsoft Dirikan Lab Open Source Pertamanya di Indonesia
JAKARTA - Laboratorium yang berguna untuk meningkatkan ke mampuan dari aplikasi open source (OS) berhasil diprakasai oleh Microsoft Indonesia. Open Source Interoperability Laboratory (OSIL) yang didirikan di Universitas Indonesia Depok, diharapkan mampu menelurkan ide-ide brilian dari mahasiswa.
Alasan utama dari pendirian lab ini melihat fakta yang terjadi di dunia, dimana semakin banyak orang punya kesempatan lebih untuk menggunakan teknologi guna mengerjakan lebih banyak hal daripada sebelumnya. Dan Micorosft, mendukung pilihan-pilihan tersebut dengan memperluas interoperabilitas antara teknologi Microsoft dengan teknologi dari entitas lain.
"OSIL ini merupakan kelanjutan dari Microsoft Innovation Center (MIC). Lab Open Source ini kami harapkan menciptakan kerjasama untuk berkreasi di platform Microsoft untuk Open Source, ataupun sebaliknya," jelas Presiden Direktur Microsoft, Tony Chen, saat melakukan peresmian OSIL di UI Depok, Rabu (25/2/2009).
OSIL yang didirikan pertama kali di Tanah Air sendiri, menjadikan Indonesia sejajar dengan 7 negara lain di dunia, yang mempunyai lab Open Source Microsoft. Sebelumnya terlebih dahulu negara seperti, Amerika Serikat, Brazil, India, Mesir, Jerman, dan Pakistan yang mempunyai lab ini. Bahkan di kawasan Asia Tenggara, baru Indonesia, dan Filipina yang punya, mengalahkan negara Singapura, Malaysia, dan Thailand.
Microsoft sendiri, mempunyai rencana kedepan, dengan mendirikan lab sejenis di universitas lain di Tanah Air, selain Universitas Indonesia. Namun sayang, belum ada kepastian kapan lab tersebut bakal segera teralisasi. (srn)
Comments :
0 komentar to “Microsoft Dirikan Lab Open Source Pertamanya di Indonesia”
Post a Comment